WOW!!! JUARA LIGA 1 TIDAK DAPAT HADIAH, TAPI INI YANG DIDAPATKAN..














Bukan hanya nama, namun Liga 1 juga merubah format dalam memberikan hadiah. Gojek Traveloka Liga 1 telah memutuskan tidak akan memberika hadiah kepada juara liga tersebut.

Bersumber dari sport.detik.com 30/3-2017, Ketua Umum PSSI, Edy Rahmayadi mengatakan bahwa pada liga 1 kali ini tidak seperti kompetisi yang belumnya. Dimana pada sebelumnya, juara pada kompetisi ini akan mendapatkan hadiah. Pada sebelumnya pada Liga Indonesia 2013/2014 juara pada saat itu, Persib Bandung, mendapatkan hadiah Rp 2,5 miliar.

Pada Liga Indonesia kali ini yang bernama Gojek Traveloka Liga 1, juara tim pada liga ini bisa memperoleh uang Rp 17 miliar rupiah. Edy mengatakan bahwa hadiah yang didapat bergantung pada posisi akhir di liga dan rating siaran televisi. Serta dana Rp 7,5 miliar yang menjadi subsidi awal yang diberikan pada masing-masing tim di Liga 1.

Kami memberi dana di awal Rp 7,5 miliar. Kalau tim itu juara dan meraih kemenangan terus, mereka bisa mendapatkan Rp 17 miliar," ungkap Ketua Umum PSSI, Edy Rahmayadi di Makosttad, Jakarta Pusat, 29/3-2017.

No comments